Selasa, 20 Maret 2012

remastering linux


share on facebook


share

Setelah semuanya sudah dikonfigurasi maka langkah terakhir yaitu di-remaster. 
Karena pada konsentrasi penelitian adalah membandingkan hasil dari
remastering yaitu livecd dan liveusb maka pada remastering berikut akan 
dilakukan dua kali. adapun langkah – langkah remastering untuk membuat livecd sebagai berikut :
  1. Masuk Konsole sebagai root
  2. Setelah Itu Ketikkan Perintah mklivecd –nodir ^/mnt/* –bootopt noagp –bootloader iso –splash no –fstab=rw,auto –md5sum livecd.iso –nodir digunakan untuk membuat hasil remastering agar tidak memasukkan direktori /mnt. Karena pada komputer, folder tersebut berisi file-file hasil mounting dari partisi lain. –bootopt digunakan untuk memasukkan parameter boot saat livecd.iso di start. Penggunaan noagp, diperuntukkan untuk membuat livecd kompatibel dengan semua VGA Komputer. –bootloader digunakan untuk pemilihan grub yang akan diload oleh livecd. Pilihan ada 3 yaitu iso, grub atau usb. Pada penelitian in dipilih iso karena grub yang terinstall pada komputer, bukan grub kepemilikan PC Linux OS. –splash digunakan untuk tampilan boot screen. Pilihan ada 3 yaitu silent, verbose, no. Jika memilih silent maka boot screen yang akan tampil berbentuk progressbar, Jika verbose yang dipilih maka boot screen akan menampilkan seluruh proses yang berjalan saat booting, dengan background splashscreen, jika memilih no, maka tidak akan ada tampilan splash screen.–fstab=rw,auto digunakan untuk mounting seluruh partisi harddisk yang ada saat proses booting berjalan. -md5sum digunakan untuk memasukkan hasil md5 dari livecd.iso kedalam iso tersebut. Untuk opsi lainnya bisa dilihat dengan perintah mklivecd –help
  3. Tunggu Proses Berjalan.
  4. Setelah Itu akan tercipta hasil remastering dengan nama livecd.iso

Sedangkan untuk membuat liveusb, langkahnya hampir sama dengan membuat livecd hanya beda pada media penyimpanannya. Sebelum itu siapkan usb flasdisk dengan kapasitas minimal 1 GB. adapun langkah – langkah remastering untuk membuat liveusb sebagai berikut :
1. Masukkan usb flash disk
2. Masuk konsole sebagai root
3. Ketik perintah # liveusb
4. Setelah itu akan keluar kotak dialog berikut. 5. Klik Continue untuk melanjutkan.
6. Pilih /dev/sdb:4016MB yaitu device USB Flasdisk untuk menyimpan file-file Linux Liveusb.
 Kemudian klik OK.
7. Pilih ISO Linux yang akan dibuat liveusb. Kemudian Open.
8. Pilih On_the_LiveUSB-stick untuk membuat liveusb di dalam flashdisk dan klik OK.
9. Beri nama kemudian klik OK.
10. Isi nilai maksimal untuk space kemudian klik OK.
11. Tunggu beberapa menit untuk proses pembuatan file kemudian akan muncul dialog berikut sebagai tanda bahwa pembuatan Linux liveusb telah berhasil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar